CARA MEMBACA WAKTU ATAU JAM DALAM BAHASA INGGRIS - FLANEURID

Latest

Rabu, 10 Maret 2021

CARA MEMBACA WAKTU ATAU JAM DALAM BAHASA INGGRIS

 

Cara penulisan jam dalam Bahasa Inggris  ada dua rumus, yaitu:

1.      Jam + Menit

 

MEMBACA WAKTU DALAM BAHASA INGGRIS


Cara ini merupakan cara yang paling mudah untuk menunjukan waktu, hanya dibacakan saja

angkanya dalam bahasa inggris.

Contoh :
a. Jam 03.30 = It's three thirty                      (
Jam tiga tiga puluh )
b. Jam 06.45 = It's six forty-five                  (
Jam  enam empat puluh lima )

2.      Minutes + past/to +hour

Pada cara ini kita harus menyebutkan menit-nya dulu baru jam-nya dan memakai kata 'past'

atau 'to' untuk menerangkan kurang atau lebihnya menit pada jam tersebut. 

Contoh :

a.       08.10 = It's ten past eight           (jam delapan lewat sepuluh menit)

b.       08.55 = It's five to nine                (lima menit menuju jam sembilan/ jam sembilan kurang

  lima menit)

 

v  Untuk membaca jam ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

1.       Jika jam menunjukkan jam tepat/pas (jarum panjang tepat ke angka 12) maka kita harus menambahkan kata o'clock.

Contoh :

a.       It’s seven o’clock                   (Jam tujuh tepat/ 07.00)

b.       It’s nine o’clock                      (Jam sembilan tepat/ 09.00)

 

2.       Jika jarum panjang berada pada angka 1 - 6, maka kita harus menambahkan kata ‘past’ :

Contoh :

a.       It’s ten past nine                     (Jam 8 lebih sepuluh menit/ 08.10)      

b.       It’s a quarter past eleven    (Jam sebelas lebih lima belas menit/ 11.15)

c.       It’s half past twelve              (Jam dua belas lebih tiga puluh menit/setengah satu /12.30)

 

3.       Jika jarum panjang berada pada angka 6 – 11, maka kita harus menambahkan kata  ‘to’.

Contoh :

a.       It’s ten to nine                         (Jam sembilan kurang sepuluh menit/ 09.50)

b.       It’s five to three                      (Jam tiga kurang lima menit/ 02.55)

c.       It’s a quarter to five              (Jam lima kurang lima belas menit/ 04.45)

 

v  Note/ Catatan :

a.       A quarter    = 15 menit (seperempat)

b.       A half            = 30 menit (setengah)

c.       Hour             = Jam ( 0ne hour = 1 jam)

d.       Minutes       = menit

e.       Second         = detik

f.        a.m : ante meridiem (dimulai dari jam 12 malam sampai jam 12 siang)

g.       p.m : post meridiem (dimulai dari jam 12 siang sampai jam 12 malam)

h.       Jika menggunakan ‘to’ menit di hitung dari jarum panjang sampai angka 12.

i.         Angka dalam meyebutkan jam dalam Bahasa inggris adalah 1-12

Tidak ada komentar:

Posting Komentar